Masking Fluid, another experiment (the making of Flower Power)

right click and open in a new tab to see larger size
Susah-susah gampang.  Gampang-gampang susah.  Itulah yang bisa disimpulkan dari pemakaian masking fluid. Jika terlalu lamban menyapukan kuas, cairan akan serta-merta mengering dan saling tarik-menarik antara satu sama lain sehingga timbul gumpalan-gumpalan yang lengket di kuas dan hal itu sangat mengganggu

Eksperimen kali ini tergolong gagal.  Berbeda dengan percobaan pertama dimana warna background lebih soft dibanding warna objek, masking fluid dengan background yang gelap malah membentuk garis tegas pada objek.  Hasilnya pewarnaan soft color pada objek tidak terlihat menyatu dengan background.  Atau mungkin karena jenis cat airnya yang bersifat vivid color ya? Karena setiap kali mengering, akan terlihat 'garis tegas' di tepian warnanya.

Sebagai gantinya, dibuat ulang lagi.  Kali ini digunakan tissue untuk menyerap warna di bagian-bagian yang berbatasan langsung dengan objek sehingga mengurangi terbentuknya 'garis tegas'.  Dan sepertinya lumayan berhasil :)


ZOOM IN: hasil masking fluid (background hitam) untuk objek bunga yang terlalu kaku 
sebagai gantinya, dibuat ulang saja lagi
ZOOM IN: kali ini pakai warna background yang lebih soft, lumayan bisa menyatu dengan objek bunga
brosur dari Kahitsukan: Kyoto Museum of Contemporary Art  :)

Comments

  1. wah ada notebook Mikisiii :) sampai jepaaaang ya ampun senaaang! Hope you had a great time too, Shanti :)

    ReplyDelete
  2. Yup! I have a great time with Mikisi's notebook always in my handbag. Ready to sketch in everywhere I go :)

    ReplyDelete
  3. Lucunya, aksi hippy kalau lagi demonstrasi ketemu aparat bersenjata.

    ReplyDelete
  4. iya, nayah. aslinya mi ini jaman flower generation :)

    ReplyDelete
  5. sekedar tips, mbak. siapa tahu bisa bermanfaat. kalau untuk penggunaan masking fluid.... kalau untuk menghilangkan kesan garis tegas (crisp line) ketika background nya lebih gelap,... coba u/ menyapu bagian garis tepi nya menggunakan kuas yg dicelupkan di air. supaya warna nya lebih berkesan nge-blur. teknik ini juga sering dipakai beberapa pelukis diluar. selamat berkarya :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. waah, terimakasih tipsnya yang sangat berguna ini ^^

      Delete

Post a Comment