Autumn Leaves (Koyo)

Kalau di musim semi ada  istilah 'Hanami-an' (kegiatan menikmati bunga Sakura bermekaran), maka di musim gugur ini ada istilah 'Momiji-an' atau istilah Jepangnya 'Momijigari' yaitu kegiatan menikmati tetumbuhan (umumnya) Momiji yang sedang berganti warna.  Momiji sendiri adalah tumbuhan Maple Jepang  yang bentuknya lebih kecil dibanding pohon Maple pada umumnya.  Di Kyoto, Momijigari mulai berlangsung pada pertengahan November hingga awal Desember. Para pemburu 'autumn leaves' (istilah Jepangnya adalah Koyo) terlihat membludak di stasiun-stasiun kereta dengan jalur yang melewati/menuju ke arah pegunungan. 

dedaunan Sakura di halaman depan apato

pohon Ginko yang keemasan di depan kantor Walikota Kyoto

Setidaknya ada tiga jenis pepohonan yang begitu populer untuk dinikmati keindahannya saat musim gugur di Jepang ini.  Yang pertama adalah pohon Momiji (Maple Jepang) dengan gradasi warna daun merah-orange-kuning. Yang kedua adalah pohon Ginko, yang menampilkan warna kuning cerah serupa pohon berdaun emas.  Yang ketiga adalah pohon Larch, sejenis pohon pinus.  

Pohon Sakura sendiri tidak terlalu populer saat musim gugur, padahal daunnya juga menampilkan gradasi  warna. Padahal kalau mau nih, cukup tanam pohon Sakura saja di halaman rumah dan itu sudah cukup untuk mewakili atmosfer Jepang dengan empat musim.  Di musim gugur dedaunannya akan bergradasi merah-orange-kuning, di musim dingin akan plontos tanpa daun, di musim semi bunganya akan bermekaran pink-putih, dan di musim panas daunnya akan berwarna hijau segar :)

daun Momiji
daun Ginko



Comments

  1. waaa daun ginko...jadi salah satu cerita di komik conan volume 50 :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya. Pokoknya selama touch down Jepun, serasa masuk ke dalam komik manga deh ^^

      Delete

Post a Comment