Welcoming Momiji

Aki (bahasa Jepang) yang berarti Musim Gugur sedang berlangsung diluar sana.  Tapi masih tahap permulaan, belum masuk tahap romantis-romantisnya.  Indikatornya sederhana saja.  Dedaunan Sakura di depan apato kami belum meranggas sepenuhnya.  Begitupula di sepanjang jalan Kitashirakawa (lokasi halte tempatku menunggu bus untuk kursus Bahasa Jepang) terlihat 'bersih', belum ada guguran daun berwarna kuning keemasan mendominasi, sebab jejeran pohon Ginko di sana masih tahap peralihan warna dari hijau ke kuning.  Di stasiun Demachiyanagi, untuk jalur kerata yang mengarah ke Kurama-dera temple juga belum dipadati para pemburu Momiji. 

Sepertinya nih minggu depan pohon Momiji memulai pertunjukan spektakulernya: gradasi warna kuning-orange-merah.  Semoga saja ada kesempatan ber-momijigari di Kurama-dera temple, semoga. 

Comments